Widget HTML Atas

Menentukan Pokok-pokok Berita "Kecelakaan/ Tabrakan Dul, Putra Ahmad Dhani"

Menentukan Pokok-pokok Berita "Kecelakaan/ Tabrakan Dul, Putra Ahmad Dhani"--
Dalam menyimak berita kita harus memahami isi berita dengan memerhatikan pokok-pokok beritanya. Pokok-pokok berita itu dapat kita tentukan dengan berpedoman pada unsur 5W1H, what, where, when, who, why, how. Dalam bahasa Indonesia: apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, bagaimana (disingkat Adik Simba). Kita menentukan apa yang diberitakan, di mana peristiwa itu terjadi, kapan terjadi, siapa saja yang terlibat, mengapa terjadi, dan bagaimana peristiwanya. Simak contoh berita berikut:

TEMPO.CO, Jakarta - Tabrakan beruntun terjadi di Kilometer 8, tol Jagorawi, Jakarta Timur, arah Cibubur, Ahad 8 September 2013 sekitar pukul 00.45 WIB dinihari.
Diduga kehilangan kendali, AQJ alias Dul yang mengendarai mobil Mitsubishi Lancer Evolution X hitam menabrak pembatas jalan dan masuk ke jalur berlawanan.
Nahas, mobil Dul menyeruduk Daihatsu Gran Max silver yang ditumpangi 13 orang dan Toyota Avanza hitam berpenumpang dua orang. Akibat kecelakaan itu, empat orang tewas di tempat dan dua orang meninggal ketika dilarikan ke Rumah Sakit Melia Cibubur. Sembilan lainnya luka berat, termasuk Dul.

Ahmad Dhani bersedia bertanggung jawab atas kasus kecelakaan yang melibatkan anak bungsunya itu. Tanggung jawab yang dimaksud Dhani adalah proses hukum, baik perdata maupun pidana. "Kalau ada proses hukum, saya jalani," kata Dhani kepada wartawan seusai mengunjungi lima korban kecelakaan yang dirawat di Rumah Sakit Meilia, Cibubur, Depok.

Pokok-pokok berita tersebut adalah:
APA
Tabrakan beruntun antara mobil Mitsubishi Lancer, Gran Max, dan Toyota Avanza.

DI MANA
Tabrakan terjadi di Km.8 Tol Jagorawi.

KAPAN
Tabrakan terjadi pada hari Ahad, 8 September 2013 sekitar pukul 00.45 WIB dinihari.

SIAPA
Mobil Mitsubishi Lancer bernomor polisi B-80S-AL dikendarai oleh Dul, anak bungsu Ahmad Dhani menewaskan enam orang dan menyebabkan sembilan orang luka berat.

MENGAPA
Tabrakan terjadi diduga karena Dul kehilangan kendali.

BAGAIMANA
Mobil Mitsubishi Lancer Evolution X hitam yang dikendarai Dul menabrak pembatas jalan dan masuk ke jalur berlawanan lalu menyeruduk Daihatsu Gran Max silver yang ditumpangi 13 orang dan Toyota Avanza hitam berpenumpang dua orang. Empat orang tewas di tempat dan dua orang meninggal ketika dilarikan ke Rumah Sakit Melia Cibubur. Sembilan lainnya luka berat, termasuk Dul. Ahmad Dhani bersedia bertanggung jawab atas kasus kecelakaan yang melibatkan anak bungsunya itu.

Sumber berita:
http://www.tempo.co/read/news/2013/09/08/064511335/Dul-Putra-Ahmad-Dani-Korban-Kecelakaan
http://www.tempo.co/read/news/2013/09/10/064511920/Sebelum-Kecelakaan-Dul-Sempat-Dinner-Bareng-Pacar
.
Jika berkenan mohon bantu subscribe channel admin, makasiiiihh!!